TK Cinta Bangsa Belajar sambil Bermain di Museum Dharma Wiratama
SMPN 14 Kota Bogor Kunjungi Museum PETA
SMPN 4 Waru Sidoarjo Berkunjung ke Museum Dharma Wiratama Yogyakarta
SMPN1 Teluknaga Kunjungi Museum Peta Bogor
SMPN 9 Banjar Berkunjung ke Museum Dharma Wiratama Yogyakarta
SD IT Al- Qalam Berkunjung ke Museum Peta
SMPN 4 Kota Tangerang Belajar Sejarah ke Museum Peta Bogor
MTs Al - Ikhlas, Cineam, Tasikmalaya, Berkunjung ke Museum Jenderal Sudirman Yogyakarta
SMPN 1 Padaherang Study Tour ke Museum Dharma Wiratama Yogyakarta
110 Taruna Akmil Tk III Berkunjung ke Museum Dharma Wiratama Yogyakarta
Sebanyak 110 Taruna Akademi Militer (AKMIL) Magelang, pada hari Sabtu, tanggal 11 Februari 2023, berkunjung ke Museum Pusat TNI-AD Dharma Wiratama jl Jenderal Sudirman no.75 Yogyakarta.
Rombongan dipimpin Danki siswa Kapten Cpm Satria. Kunjungan ke Museum Pusat TNI-AD Dharma Wiratama dilaksanakan dalam rangka kegiatan Pesiar Terpimpin yang diselenggarakan oleh Lemdik Akmil untuk Taruna Tingkat III.
"Pesiar Terpimpin para Taruna Akmil ke Museum Dharma Wiratama selain untuk refreshing para Taruna, juga dimaksudkan untuk memupuk semangat juang dan menjaga semangat Nasionalisme dan Patriotisme para Taruna Akmil" ungkap Kpt Satria selaku Danki siswa.
Rombongan tiba di Museum Dharma Wiratama Pkl.09.15 Wib dalam keadaan aman, diterima oleh Kpt Caj (K) Yanti Murdiani selaku Kepala Museum.
Kolonel Arm Djati Saptowibowo,S.IP., selaku Kepala Balakmusmonpus dalam sambutan yang disampaikan oleh Kpt Yanti, mengapresiasi kunjungan ini dan berharap agar para Taruna bisa memetik hikmah dan meneladani semangat para pahlawan yang kisah perjuangannya diabadikan di museum ini.
" Kalian sebagai Taruna, sebagai calon pemimpin TNI masa depan, harus selalu belajar dan harus mewarisi semangat juang sebagaimana dimiliki oleh para pejuang" pesan Kolonel Djati kepada para Taruna, dalam sambutannya.
Rombongan selanjutnya dipandu oleh Kpt Yanti ,Serma Setyo, Serma (K) Suci, Pns Sutinah, dan Pns Supaetiyono, untuk menelusuri jejak-jejak perjuangan para pahlawan yang diabadikan di museum Dharma Wiratama.
Para Taruna mengikuti dan mendengarkan penjelasan pemandu dengan penuh semangat dan antusias.
Pesan moral yang disampaikan pemandu adalah:
1. Museum Dharma Wiratama memiliki fungsi yang sangat strategis dalam pewarisan nilai-nilai sejarah bangsa Indonesia kepada generasi muda.
2. Sebagai calon pemimpin masa depan TNI, para Taruna Akmil harus memiliki dan mencontoh perjuangan para pahlawan yang tidak pernah putus asa dan bersikap mudah menyerah.
3. Jadikan Sejarah sebagai guru dalam kehidupan kita
4. Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawan
5. Jangan sekali-kali melupakan sejarah
6. Museum Dharma Wiratama sudah menjadi bangunan Cagar Budaya sehingga keberadaannya harus dipertahankan dan dilestarikan.
Kunjungan Taruna Akmil.Tingkat III di museum Dharma Wiratama berakhir pkl.11.15 Wib berjalan dengan aman tertib dan lancar.