Oktober 2020 ~ Museum Dan Monumen Pusat Disjarahad







Saka WIra Kartika Kunjungi Museum dan Monumen Peta




Musmonpus, Saka WIra Kartika mengunjungi Museum dan Monumen Peta di Musmon Peta, Bogor, Sabtu 24 Oktober2020.

Baca Juga : Museum TNI AD Dharma Wiratama berbasis Multi Media Di Era DigitalisasiWebinar Kemuseuman Dalam Rangka Hari Museum Indonesia






Menurut Kepala Museum dan Monumen Peta (Kamus) Kapten Czi Suprihono mengatakan bahwa hari sabtu tgl 24 oktober 2020 mendapat kunjungan Sakawira Kartika yang berjumlah 191 orang, dimulai dari pukul 08.30 hingga 10.00 dan dipandu oleh Ibu Yulis dan Ibu Ani dari Museum.


Menurutnya lagi bahwa Saka WIra Kartika dipimpin oleh Kolonel Inf Wawan Setiawan dari SUAD dan Letkol Inf Markuwat dari Kodam Jaya.Tutup Kamusmon Peta sambil mengarah ke arah pengunjung.






Share:

Museum TNI AD Dharma Wiratama berbasis Multi Media Di Era Digitalisasi



Musmonpus, “Museum TNI AD Dharma Wiratama Berbasis Multimedia di Era Digitalisasi”, Demikian kutipan Kabalakmusmonpus Disjarahad Kolonel Inf Drs.Andi Muh.Suryadarman, M.H pada saat menerima Tim Sertifikasi Program Litbanghan Tahun 2019 Rancang  Bangun Tata Pamer Koleksi museum bertempat di Museum TNI AD Dharma Wiratama, Yogya, Jumat 16 Oktober 2020.



Kegiatan hari Jumat 16 Oktober 2020 yang dimulai pukul 09.00 hingga 15.00 WIb tersebut merupakan acara kegiatan Sertifikasi Program Litbanghan Tahun 2019 Rancang Bangun Tata Pamer Koleksi museum TNI AD Dharma Wiratama berbasis multi media, yang dihadiri oleh Kasubdis Binmat Dislitbangad selaku ketua tim beserta tim, sedang mewakili Kadisjarahad oleh Kasubdisbinfung, kabag, kasi Litbang Disbinfung Disjarahad,



Lebih lanjut Kabalakmusmonpus Disjarahad  sampaikan bahwa Balakmusmonpus beserta staf menerima Tim Dislitbangad, Tim Disjarahad  dan tim dari Asrenad dalam acara kegiatan Sertifikasi Program Litbanghan Tahun 2019.



Kabalak Musmonpus menjelaskan bahwa kegiatan ini sendiri adalah untuk mendapatkan sertifikasi karena museum TNI AD Dharma Wiratama sejak tahun 2017 tata pamer koleksi nya sudah dirubah dan dilengkapi oleh beberapa IT sehingga perlu di sertifikasi.



"Dan nanti nya Museum TNI AD Dharma Wiratama bisa sebagai percontohan museum yang berbasis IT di lingkungan Angkatan Darat, Kami dari pihak museum mengucapkan terima kasih atas kedatangan tim sertifikasi ini.”Jelas Kolonel Andi Surya.









Share:

Webinar Kemuseuman Dalam Rangka Hari Museum Indonesia


Dalam rangka menyemarakkan Hari Museum Indonesia Duta Museum DIY untuk Museum Jenderal Besar Sudirman mempersembahkan webinar kemuseuman serta pengumuman pemenang Lomba Video cosplay pahlawan yang sebelumnya sudah diselenggarakan pembuatan videonya pada tanggal 1-3 oktober 2020. Webinar ini dilaksanakan pada pukul 10.00 dan berakhir pada pukul 12.00 pada tanggal 12 Oktober 2020 secara daring di Museum Jenderal Besar Sudirman.

Acara dibuka oleh MC yaitu Putri Kumala yang merupakan Diajeng Kota Jogja 2019. Pjs Kepala Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) DIY yang diwakili oleh Kepala Seksi Permuseuman, Ibu Wismarini membuka kegiatan ini dan menyampaikan bahwa kegiatan Hari Museum Indonesia tahun ini sangat menarik karena melibatkan kaum generasi muda. 

Kegiatan berikutnya adalah penyampaian materi yang dimoderatori  oleh Agnes Setyaningrum yang merupakan Duta Genre 2017. Pengisi materi adalah Fitri Maghfiroh yang merupakan Miss Youth World Jateng-DIY 2020 membahas  mengenai semangat kepemudaan dalam membangun pendidikan karakter dan realisasi karya nyata. Sedangkan dari pihak Museum Jenderal Besar Sudirman disampaikan oleh PNS Kasno yang merupakan Turwatkol Museum Jenderal Besar Sudirman membahas mengenai Sejarah Museum dan perjuangan Jenderal diatas Tandu. Kegiatan juga melibatkan timbal balik dari peserta webinar yang menyampaikan pertanyaan-pertanyaan terkait dengan museum dan kegiatan kepemudaan.

Acara ditutup dengan penyampain pemenang lomba Video Pendek Cosplay pahlawan yang disampaikan oleh Ketua Tim Dewan Juri yaitu Ibu Titien Agustina. Pemenang yang disampaikan dalam acara ini akan menerima hadiah di keesokan harinya.

Share:

Webinar Museum TNI AD DHARMA WIRATAMA

Webinar Museum TNI AD DHARMA WIRATAMA



Salam, Sahabat Museum.

Dalam rangka memperingati Hari Museum Indonesia 2020 serta HUT TNI Ke-75

Edukator Museum Dinas Kebudayaan DIY untuk Museum TNI AD Dharma Wiratama mempersembahkan :

Webinar 

Merawat Sejarah Perjuangan Tentara dalam Mempertahankan NKRI Melalui Museum

🗣 Bersama Narasumber:

1.  Kapten CAJ Yanti Murdiani (Kepala Museum TNI AD)

2.  Supartiyono (Turmin Balakmusmonpus Disjarahad)

Moderator:

Samantha Aditya

⏳ Pelaksanaan:

Kamis, 15 Oktober 2020

Pukul 10.00 – 12.00 WIB

🔗 Link Pendaftaran 

http://bit.ly/pendaftaranwebinar_museumtniad

🖥 Via Zoom Meeting

Link akan dibagikan H-1 acara melalui Grup WA.

Fasilitas:

Pendaftaran GRATIS

Terbuka untuk umum (Kuota Terbatas)

E-Sertifikat untuk peserta

Doordprise untuk 5 peserta beruntung

Webinar ini didanai Dana Keistimewaan DIY 2020

====================

Informasi lebih lanjut

Narahubung: 089687515202 (Uun)

Instagram: @museumtniad

#Museumtniad

#HariMuseumIndonesia

#EdukatorMuseumDIY

#DinasKebudayaanDIY

#MuseumDiHatiku

#huttni75

#disjarahad

Share:

Museum TNI AD Dharma Wiratama bersama duta museum adakan Lomba Pekan Kreatif




Musmonpus, Museum TNI AD Dharma Wiratama  bersama duta museum mengadakan Kegiatan Lomba Pekan Kreatif (GLPK) yang bertempat di Museum TNI AD Dharma Wiratama, Yogya,  minggu 11 Oktoberi 2020. 

Menurut Kepala museum Kpt Caj (K) Yanti Murdiani mengatakan bahwa GLPK yang dilaksanakan yaitu Lomba Membuat Miniatur Bangunan Museum dan Photo Kontes,  yang diikuti oleh 16 Tim.

Lebih lanjut Kamus Wiratama sampaikan bahwa Kegiatan ini dalam rangka memeringati hari HUT ke - 75 TNI yang dirangkaian dengan hari Museum Indonesia.

Hadir dalam kegiatan ini disamping para peserta dan panitia juga  dihadiri oleh Kabid harbang sejarah, sastra dan permuseuman Disbud prop DIY dan Ketua Barahmus DIY.

Share:

Museum Sudirman Adakan Lomba Video Pendek




Musmonpus, Museum Jenderal Besar Sudirman mengadakan Lomba Video pendek tentang kepahlawanan yang diselenggarakan Duta Museum Sudirman bertempat di Museum Jenderal Besar Sudirman di jalan Bintaran Wetan nomor 3 Yogyakarta, Jumat  2 Oktober 2020.

Baca Juga : 

Kadisjarahad Kunjungi Museum Mandala Wangsit Siliwangi Bandung

Anggota BALAKMUSMONPUS Olahraga Bersama Persit KCK Anak Ranting 1 Cabang VI Disjarahad

Menurut Kabalakmusmonpus Disjarahad Kolonel Inf Drs.Andi Muh.Suryadarman, M.H. mengatakan bahwa kegiatan lomba pembuatan video pendek tentang kepahlawanan ini diselenggarakan oleh duta Museum Sudirman dengan  peserta 10 team dengan jumlah 24 orang.

Lebih lanjut Kabalak Musmonpus sampaikan bahwa kegiatan masing-masing team membuat video ini berada disekitar lingkungan Museum Sudirman.

Kabalak Musmonpus menjelaskan bahwa Museum adalah sebuah institusi permanen yang melayani kebutuhan publik dengan sifat terbuka. Museum melakukan usaha pengkoleksian, mengkonservasi, meriset, mengumpulkan, menkomunikasikan, dan memamerkan kepada masyarakat sebagai upaya dalam bidang pendidikan, studi, dan kesenangan. Museum memiliki berbagai program positif yang ditujukan untuk masyarakat Indonesia. Namun, dengan melihat situasi dan kondisi selama pandemi, program-program kemuseuman tersebut menjadi terhambat. Akibatnya, masyarakat Indonesia kurang bisa menikmati hal-hal positif yang didapatkan dari museum. Katanya

Pendaftaran 19-27 September 2020, dapat mengisi formulir di bit.ly/VideoCosplayPahlawan, pembuatan 1 Oktober - 3 Oktober 2020, pengumpulan 1 Oktober - 5 Oktober 2020, tidak dipungut Biaya alias Gratis.

Share:

Total Tayangan Halaman

FANPAGE