Museum Dan Monumen Pusat Disjarahad







MTs Al Mubarok Kota Tangerang Berkunjung ke Museum & Monumen PETA

Madrasah Tsanawiyah Kota Tangerang  pada hari Rabu tanggal 7 Pebruari 2024 melaksanakan kunjungan ke Museum dan Monumen PETA yang berada di Bogor.
Bapak Mukafi, S.Ld selaku kepala sekolah MTs Al Mubarok menyampaikan bahwa kunjungannya ke Musmon PETA sudah jauh hari diagendakan yaitu sebagai kegiatan refreshing serta untuk menambah wawasan baru dalam upaya menanamkan nilai- nilai luhur para pahlawan kusuma bangsa kepada para siswanya.
Rombongan tiba di Museum PETA Pkl.09.00 WIB dan diterima oleh Kamusmon PETA Bogor Kapten Caj Dina Hamdani Nugraha. Setelah mendapatkan arahan rombongan siswa yang berjumlah 187 orang tersebut selanjutnya di bagi menjadi dua kelompok untuk memasuki museum.

Setelah memasuki Museum dari lorong ke lorong para siswa semakin antusias ketika mendapat penjelasan dari pemandu tentang perjuangan pasukan suka rela bentukan Jepang (PETA) tersebut yang sengaja disiapkan Jepang untuk menghadapi Sekutu.

Untuk itu peran PETA dalam sejarah militer Indonesia tidak bisa dipandang sebelah mata. Keberadaan mereka menjadi saksi penting dari perjuangan bangsa Indonesia dalam merebut kemerdekaan. Pembentukan dan keberadaan PETA telah memberikan dorongan dan inspirasi bagi perkembangan militer Indonesia setelah kemerdekaan. Nilai-nilai kepahlawanan dan semangat nasionalisme yang dijunjung tinggi oleh PETA terus ditanamkan dalam tradisi dan budaya TNI hingga saat ini.
Semangat inilah yang harus dipupuk kembangkan kepada para generasi muda dalam upaya menanamkan semangat akan cinta tanah air. Mengajak para siswanya ke museum tentunya merupakan jawaban yang tepat yang diambil oleh suatu sekolahan di manapun sebagai langkah menghidupkan semangat kebangsaan sebagai mana yang disampaikan Kabalakmusmonpus Disjarahad Kolonel Inf Budi Mawardi Syam dalam arahannya beberapa hari yang lalu ketika mengumpulkan para Kepala Museum jajaran Balakmusmonpus Disjarahad.

Sebelum meninggalkan lokasi Musmon PETA Kepala Sekolah MTS Al Mubarok Kota Tangerang  bapak Mukafi, S.Pd menyampaikan terimakasih kepada  Musmon PETA yang telah memfasilitasi dan memberikan arahan kepada para siswanya.
Share:

*Workshop Nasional PMKRI Sanctus Thomas Aquinas Kunjungi Museum Dharma Wiratama*



Pada Kamis 1 Febuari 2024 Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) mengunjungi Museum Dharma Wiratama Yogyakarta dalam rangka Workshop Nasional dengan tema workshop PMKRI Menuju Indonesia Emas 2045.


Menuju Indonesia Emas harus menjadi komitmen bersama agar dalam satu abad kemerdekaan Indonesia sebagaimana visi abadinya yang tertuang dalam UUD 1945 dapat terealisasi yaitu menjadi bangsa yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan Makmur. Harapan itu dapat terealisasi bilamana seluruh lapisan masyarakat turut berperan aktif memberikan kontribusi untuk mensukseskan.


Kabalakmusmonpus Disjarahad Kolonel Budi Mawardi Syam  dalam arahannya yang disampaikan oleh Kepala Museum menyampaikan bahwa sikap optimisme merupakan modal dasar yang harus dimiliki bangsa Indonesia dalam menuju Indonesia Emas, dan ini bisa dibentuk jika anak bangsa mengeri, faham dan mau belajar tentang sejarah perjalanan bangsa.   Dengan belajar sejarah tentu kita akan menghargai jasa para pahlawan terhadap apa yang sudah diperbuat oleh para pendahulu negeri ini dan jika anak bangsa mengeri dan sejarah tentu  tidak akan mengulangi dalam kesalahan yang sama dalam mengelola negara NKRI yang kita cintai.


Generasi produktif  harus mempunyai kualitas SDM yang prima, berkarakter. Hal ini tidak bisa terlepas bagaimana pada saat ini untuk menanamkan semangat kebangsaan dan nasionalisme mereka terhadap bangsa dan negara dan ini menjadi pekerjaan rumah kita terutama saya disini yang mengelola Museum Dharma Wiratama," pungkasnya.

Diakhir sambutannya sebelum rombongan  diijinkan memasuki museum, Kepala Museum Dharma Wiratama Kapten (K) Caj Yanti  menyampaikan ucapan terima kasih kepada PMKRI yang telah menjadikan salah satu museum jajaran Balakmusmonpus Disjarahad sebagai tempat yang dikunjungi dalam rangka Workshop Nasional.
Share:

* Tentara Cilik TK Kartika III-34 Yogyakarta Mengunjungi Museum Dharma Wiratama*



Dalam mendukung program pemerintah dalam membangun karakter anak usia dengan didampingi guru dan orang tuanya TK Kartika III-34 Yogyakarta berkunjung ke Museum TNI AD Dharma Wiratama yang berada di Jalan Jenderal Sudirman No. 75 Yogyakarta dalam  dalam rangka "outing class" atau kegiatan belajar mengajar yang diadakan di luar kelas.


Sebelumnya sejumlah anak  TK Kartika III-34 Yogyakarta tersebut dibariskan oleh gurunya untuk menunjukkan kebolehannya dalam sebuah tarian di halaman Museum Dharma Wiratama kemudian diserahkan kepada para pemandu museum untuk melihat berbagai koleksi yang dipamerkan.


Semangat anak-anak dalam bernyanyi dan keberanian untuk tampil yang diperlihatkan hari ini sudah mencerminkan salah satu bentuk aset dirinya dan ini harus disupport oleh guru maupun orang tuanya.


Kepala Museum Dharma Wiratama Kapten (K) Caj Yanti dalam penerimaannya menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungannya baik kepada para guru dan orang tua yang mendampinginya.

Dalam arahannya Serma (K) Suci menyampaikan bahwa dengan berkunjung ke museum anak-anak tentunya akan dapat wawasan baru, tempat  bermain yang berbeda dan sekaligus  merupakan pembelajaran yang tepat di luar kelas untuk anak dalam menanamkan kecintaan kepada para tokoh pendiri bangsa serta mereka mereka akan  terbiasa untuk merasakan dan melihat perjalanan bangsa Indonesia yang harus diperjuangan dengan berbagai pengorbanan oleh para pahlawan dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaannya. Motivasi inilah yang penting untuk ditanamkan agar semangat nasionalisme mereka telah tertancap di jiwanya pada usia dini. Kepada para guru dan orang tua yang mendampinginya Serma (K) Suci mengulas apa yang menjadi arahan Kabalakmusmonpus Disjarahad Kolonel Inf Budi Mawardi Syam bahwa " anak-anak adalah merupakan aset masa depan bangsa, nantinya mereka yang  menentukan dan meneruskan  bangsa Indonesia kemana arah dan tujuannya, nilah yang dipersiapkan oleh kita semua agar arah dan tujuan masa depan bangsa  dapat tercapai sebagai mana harapan bangsa dan negara," pungkasnya.

Setelah dibagi kelompok anak-anak dengan mendapat bimbingan para pemandu dan orang tuanya diperbolehkan memasuki museum. Antusias anak-anak dalam mengikuti kegiatan belajar di luar kelas di Museum Dharma Wiratama sangat nampak sekali, terlihat dengan riang gembiranya  sejak kedatangan mereka  sampai selesai melihat pameran koleksi Museum Dharma Wiratama.
Share:

*SMP & SMK Terpadu Al Hasan Ciamis Jabar Mendapatkan Pesan Moral Dalam Kunjungannya Ke Museum Jenderal Besar Sudirman*



Rabu tanggal 1 Februari 2024 siswa siswi SMP & SMK Terpadu Al Hasan Ciamis Jabar berkunjung ke Museum Jenderal Besar Sudirman di Jln. Bintaran Wetan No. 3 Pakualaman Yogyakarta.


Kunjungan siswa/siswi SMP & SMK Terpadu Al Hasan Ciamis sebanyak 102 siswa dan 15 guru pendamping dalam rangka study tour Museum Jenderal Besar Sudirman dalam rangka refreshing sambil belajar di luar kelas tentang sejarah perjuangan Pangsar Jenderal Sudirman dengan harapan para para guru terhadap siswa dan siswinya agar menjadi generasi muda yang militan memiliki jiwa Nasionalme dan Patriotisme yang tangguh sebagai calon pemimpin bangsa di masa yang akan datang sebagai mana sosok Pangsar Jenderal Sudirman.


Kunjungan diterima oleh Pjs Kepala Museum Jenderal Besar Sudirman Mayor Caj Heru Santoso. Mayor Caj Heru, beliau menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak sekolah yang telah mengagendakan berkunjung ke Museum Jenderal Besar Sudirman. Semoga kunjungan tersebut ada hikmah nilai-nilai luhur dari Jenderal Besar Sudirman yang dapat diambil untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.


Kabalakmusmonpus Kolonel Inf Budi Mawardi Syam dalam arahannya yang disampaikan kepada Kepala Museum agar terus menyampaikan kepada para pengunjung tentang sosok Jenderal Besar Sudirman adalah seorang pemimpin yang pantas untuk diteladani bagi generasi muda termasuk siswa siswi SMP & SMK Terpadu Al Hasan Ciamis. Jenderal Besar Sudirman memiliki kepribadian yang sangat bersahaja, bersih, jujur, amanah dan rela berkorban apa saja untuk kepentingan Bangsa dan Negara di atas kepentingan pribadi dan golongan. 


Setelah mendapatkan arahan para siswa siswi SMP & SMK Terpadu Al Hasan Ciamis diijinkan memasuki Museum Jenderal Besar Sudirman dengan diarahkan oleh pemandu.

Kegiatan berjalan tertib, lancar dan aman.
Share:

KASAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M. Sc Kunjungi Museum Jenderal Besar DR. A.H. Nasution



Museum  merupakan salah satu tempat  destinasi wisata yang menjadi pilihan bagi masyarakat untuk menghabiskan waktu liburnya, karena selain sebagai tempat rekreasi, museum  dapat mengedukasi kepada para pengunjung.


  Dengan persaingan yang semakin ketat dalam industri pariwisata  maka strategi dan promosi maupun pengelolaan dan penataan interior museum serta sarana penunjang lain tentunya harus dilakukan penataan yang dapat menarik minat orang untuk mengunjungi museum.

Kepedulian Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Maruli  Simanjuntak, M.Sc terhadap  museum pada hari Selasa tanggal 31 Januari 2024  pukul 08.20 WIB  beliau berkenan mengunjungi Museum Jenderal Besar A.H Nasution yang berada di Menteng Jakarta Pusat. Turut hadir mendampingi Kadisjarahad Brigjen TNI Arif Cahyono, S.E, Brigjend TNi Yudha Medi, Ibu Ediyanti dan Ibu Evita cucunya Bapak Jenderal Besar DR. A.H  Nasution serta Dimas yang merupakan cicitnya.

Kunjungan Bapak KASAD tersebut adalah dalam rangka menata Museum Jenderal Besar D.R. A.H Nasution  agar dapat menjadi tempat favorit pilihan masyarakat dalam melepaskan penat. 

Beberapa koleksi maupun tempat yang menjadi perhatian bapak KASAD dalam penataan Museum Jenderal Besar DR. A.H Nasution adalah mengenai diorama Pierre Tendean,  diorama perjuangan Bapak Nasution, ruangan pertemuan dan transit  serta  ruangan luar yang akan dirapikan.

Selama kurang lebih satu setengah jam kunjungan bapak KASAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc di Museum Jenderal Besar DR A.H. Nasution berjalan lancar.
Share:

Dalami Materi Sejarah SMPN 1 Teluk Naga Kab Tangerang Kunjungi Museum & Monumen PETA



Kepala sekolah SMPN Teluk Naga Kab. Tangerang Bapak Triana, S.Pd., M.Pd bersama 356 siswa dan 21 guru  melaksanakan kegiatan pembelajaran materi sejarah di luar kelas di Museum dan Monumen PETA yang berada di Jln. Jenderal Sudirman No. 35 Bogor, Jawa Barat.


Rombongan setelah diterima dan mendapatkan arahan dari Kamusmon PETA Bogor Kapten Caj Dina Hamdani Nugraha diizinkan melihat koleksi yang dipamerkan di museum bersejarah yang penuh  dengan perjuangan para Tentara PETA dalam peranannya memperjuangkan kemerdekaan Indonesia dengan didampingi para pemandu yang telah disiapkan.



Berbagai pertanyaan muncul yang disampaikan para siswa kepada pemandu terutama tentang perjalanan  organisasi PETA yang dibentuk oleh Jepang pada waktu itu dan sekarang menjadi TNI sebagai kekuatan utama dalam menjaga kedaulatan NKRI.

Kegiatan outing class SMPN Teluk Naga Kab. Tangerang  ke Museum PETA merupakan pilihan yang tepat, karena selain sebagai kegiatan dalam rangka pendalaman materi sejarah dan refreshing kegiatan tersebut  sebagai langkah positif yang dilakukan para guru dalam menanamkan semangat nasionalisme dan nilai-nilai kejuangan, dari pada dari mengunjungi atau mengajak para siswanya ke tempat lain dan  bahkan dengan mengunjungi Museum PETA para siswa dapat merasakan betapa beratnya perjuangan Tentara PETA pada waktu dalam merebut kemerdekaan bersama rakyat dan rela mengorbankan segalanya.


Di akhir kunjungannya Kamusmon PETA menyampaikan salam dan terimakasih dari Kabalakmusmonpus Disjarahad Kolonel Inf Budi Mawardi Syam atas kunjungannya dalam rangka outing class ke Musmon PETA, dengan harapan kegiatan seperti ini dapat dilakukan oleh sekolah lain yang belum sempat mengajak para siswanya untuk mengunjungi museum.
Share:

*SMPN 9 Sukabumi Jawa Barat Mendapat Pesan Moral Dalam Kunjungan di Museum Jenderal Besar Sudirman*



Hari Rabu, tanggal 24 Januari 2024 Siswa SMPN 9 Sukabumi Jawa Barat berkunjung ke Museum Jenderal Besar Sudirman di Jln. Bintaran Wetan No.3 Pakualaman Yogyakarta. 


Rombongan Siswa SMPN 9 Sukabumi sebanyak 128 siswa tiba di Museum Jenderal Besar Sudirman Pkl 11.15 WIB dipimpin oleh Kepala Sekolah Ibu Nurhayati, S.Pd. dalam rangka  menumbuhkan semangat Nasionalisme dan Patriotisme bagi para siswanya.


Mayor Caj Heru Santoso mengucapkan terima kasih kepada pihak sekolah SMPN 9 Sukabumi  yang telah mengagendakan kunjungan di Museum Jenderal Besar Sudirman. Dalam arahannya kepada para siswa Mayor Caj Heru Santoso berharap agar   agenda kunjungan ke museum tersebut selain untuk mengenang  akan jasa Jenderal Besar Sudirman  juga berharap anak-anak dapat meneladani sosok Jenderal Besar Sudirman dan keluarganya dalam  kehidupan sehari-hari.


Rombongan siswa selanjutnya dipandu Serma Joko Kiswanto dan lainnya untuk melihat koleksi Museum Jenderal Besar Sudirman secara lebih dekat dan lengkap.


Beberapa arahan Kabalakmusmonpus Disjarahad Kolonel Inf Budi Mawardi Syam kepada Kepala Museum Jenderal Besar Sudirman agar menyampaikan pesan moral dan nilai-nilai luhur kepada para pengunjung Museum Jenderal Besar Sudirman yaitu:

1. Perjuangan Jenderal Sudirman yang diniati dengan niat yang suci ( hati yang tulus ikhlas tanpa pamrih ).
2. Rela berkorban dan semangat pantang menyerah Jenderal Sudirman memimpin perang gerilya dalam kondisi sakit.
3. Selalu mengutamakan kepentingan Negara dan Masyarakat di atas kepentingan pribadi dan golongan. 
Share:

MTSN Kota Bogor Berkunjung ke Museum & Monumen Peta




Hari  Selasa  tanggal  23 Januari  2024, Siswa MTSN Kota Bogor berkunjung ke Museum dan Monumen PETA di Jalan Jenderal Sudirman No. 35 Bogor Jawa Barat.


Rombongan tiba di Museum PETA Pkl.13.30   WIB didampingi Ibu Rosnawati, M.Pd. Kepala Museum PETA Kapten Caj Dina Hamdani Nugraha dalam arahannya menyampaikan terima kasih kepada  MTSN Bogor yang telah mengagendakan outing class dalam pembelajaran materi sejarah. Setelah mendapatkan arahan para siswa tersebut didampingi oleh Sertu Berot Susanto dan Bapak Ade Komarudin untuk  melihat koleksi yang dipamerkan di Museum PETA.


Banyak manfaat tentunya  yang diperoleh dengan mengunjungi Musmon PETA, karena  selain para siswa dapat melakukan refreshing, dengan melihat peninggalan berbagai bukti nyata perjalanan sejarah bangsa para siswa akan semakin untuk  berusaha mengetahui dan memahami secara mendalam. Hal inilah nilai nilai positif yang paling berharga kiranya untuk dapat tertanamnya semangat nasionalisme dan kecintaan terhadap bangsa dan negaranya serta pahlawannya kepada para siswa 
Mereka akan paham betul begitu beratnya para pahlawan dalam berjuang merebut kemerdekaan,  tenaga, pikiran, waktu, keluarga bahkan nyawanya mereka pertaruhkan demi kemerdekaan.


Setelah mendapatkan arahan dari Kepala Museum para siswa dengan didampingi para pemandu yang telah disiapkan diizinkan untuk memasuki Museum PETA.


Beberapa pesan moral  Kabalakmusmonpus Disjarahad Kolonel Inf Budi Mawardi Syam kepada para pengunjung museum dalam arahannya yang disampaikan oleh Kepala Musmon PETA adalah sebagai berikut:

- Pelajari dan fahami sejarah dengan
benar serta  jangan sekali-kali kita sebagai anak bangsa yang cinta akan merah putih  melupakan sejarah. 
- Sebagai generasi muda harus siap menjadi garda terdepan dalam menghadapi berbagai tantangan zaman termasuk kepada sekelompok orang yang akan membelokkan fakta sejarah demi keuntungan akan kelompoknya.
Share:

Rihlah Ilmiah MAN 1 Darussalam Ciamis Kunjungi Museum Dharma Wiratama


Museum Dharma Wiratama pada hari Selasa tanggal 23 Januari 2024 mendapat  kunjungan dar ratusan siswa MAN I Darussalam Ciamis, Jabar. Kunjungan tersebut dalam rangka rihlah Ilmiah atau dengan  makna yang sama yaitu study tour. Kegiatan belajar di luar kelas tersebut dalam rangka refreshing/hiburan di tengah kepenatan sekolah. Kegiatan rihlah 'ilmiah tersebut  tentu harus memiliki tujuan pendidikan yang bermakna, yaitu agar para siswa bersemangat dalam belajar dan membiasakan  kepada para siswanya untuk dapat belajar berinteraksi secara langsung dengan lingkungan di luar kelas serta bertambahnya  wawasan dan pengalaman baru terhadap obyek yang dilihat atau diamati para siswanya.


Rombongan Siwa MAN I Darussalam Ciamis yang berjumlah  289 orang 48  orang guru dan pendukung tersebut setelah  diterima Serma Setyo di aula selanjutnya didampingi para pemandu lainnya  untuk memasuki museum.


Kabalakmusmonpus Disjarahad dalam arahannya yang disampaikan oleh Kamus maupun para pemandu menyampaikan bahwa dengan mengunjungi tempat baru 
seperti museum sudah barang tentu banyak manfaat yang dapat dipetiknya oleh para siswa maupun guru, karena kegiatan refleksi dengan mengunjungi Museum Dharma Wiratama tentu akan memberikan umpan balik, baik secara lisan maupun tertulis, maupun sikap para siswanya setelah  mereka melihat berbagai koleksi museum dan mendapat penjelasan dari para pemandu seperti semangat sikap nasionalisme, sikap berani dan rela berkorban dan berani berbuat jujur  sebagaimana yang diajarkan oleh para pahlawan kusuma bangsa.


Setelah para siswa secara bergantian memasuki museum rombongan siswa dari MAN I Darussalam Ciamis  tersebut selanjutnya melaksanakan perjalanan untuk mengunjungi tempat bersejarah Candi Prambanan.
Share:

Taruna AKMIL Kunjungi Gedung Tempat Penyelenggaraan Konferensi Besar TKR


Untuk mengenang jasa para pahlawan dan meningkatkan semangat kejuangan,  Taruna AKMIL yang sedang melaksanakan OJT di wilayah jajaran Korem 072/Pamungkas pada hari Minggu 21 Januari 2024  mereka mengadakan kunjungan ke gedung  tempat penyelenggaraan konferensi besar TKR  tanggal 12 Nopember 1945. Sebuah gedung bersejarah yang berada di jalan Jenderal Sudirman No.75 Yogyakarta tersebut sekarang yang menjadi  Museum TNI AD Dharma Wiratama.

Kunjungan dilaksanakan dalam 2 tahap, pada pukul 09.00 WIB mereka  yang sedang melaksanakan OJT  di Den Bek Ang  IV/2. B  dan Ajenrem 072/Pmk sebanyak 22 org dan 5 org pendamping. Selanjutnya pada pukul 11.00 WIB mereka yang melaksanakan OJT di Yonif 403/WP, Denhubrem 072/ Pmk, Denpal IV/2, Denpom IV-2 dan Ku Rem 072/Pmk sebanyak 105 org Taruna dan 15 org pendamping.

Para Taruna AKMIL tersebut setelah diterima Kabagkolpameran di aula selanjutnya mendapat pendampingan dari Kepala Museum dan para pemandu mereka diizinkan memasuki gedung bersejarah yang dibangun tahun 1094. Dalam arahannya selain menyampaikan ucapan terimakasih kepada para Taruna AKMIL dan pengasuh atas kunjungannya, Kabagkolpameran menyampaikan pesan moral dari Kabalakmusmonpus Disjarahad Kolonel Inf Budi Mawardi, hendaknya sebagai Taruna AKMIL untuk tidak pernah bosan belajar terhadap sejarah perjuangan bangsa. Sebagai calon pemimpin yang mempunyai harapan besar untuk membangun TNI AD di masa yang akan datang  harus siap untuk menjawab berbagai tantangan bangsa dari  sekelompok orang yang ingin memutar balikkan fakta sejarah, untuk itu dengan mengerti dan faham akan sejarah bangsa dan pengorbanan perjuangan para pahlawan tentunya harus menjadi energi positif dalam rangka menggapai mimpi besar para Taruna AKMIL.

Kunjungan ke Museum TNI AD Dharma Wiratama diakhiri dengan kegiatan foto bersama.


Share:

Total Tayangan Halaman

FANPAGE