Sebagai warga negara Indonesia yang cinta terhadap tanah airnya harus memiliki sikap untuk menanamkan semangat rela berkorban kepada generasi penerus bangsa demi memelihara kehormatan bangsa agar solidaritas terhadap sesama selalu terjaga.
Sebagai upaya dalam menanamkan sikap nasionalisme tersebut pada hari Rabu tanggal 17 Januari 2024, para guru dari SMPN 2 Porong Sidoarjo Jawa Timur mengajak 275 siswanya dalam kegiatan outing clas ke Museum TNI AD Dharma Wiratama yang berada di Jln. Jenderal Sudirman No.75 Yogyakarta, dan 25 siswa dari Mts Al Salam Banjar, Jabar dengan beberapa guru pendamping.
Pencerminan akan rasa cinta terhadap bangsanya akan dapat tumbuh kepada anak bangsa tidak hanya melalui pelajaran di bangku sekolah saja, melainkan dapat dilakukan dengan tindakan-tindakan nyata dan mudah untuk dicerna oleh anak dalam mencerminkan cintanya terhadap bangsa dan negara. Dengan membawa para putra dan putrinya untuk melaksanakan pembelajaran di luar sekolah ke museum adalah
merupakan jawaban yang tepat. Karena ketika para siswa dibawa ke tempat yang bersejarah seperti ini mereka akan dapat mencontoh para pahlawan kusuma bangsa yang dapat menempatkan kepentingan individu dan kelompok di bawah kepentingan bangsa, taat dan patuh serta tunduk kepada kebijakan dan hukum negara
Demikian arahan Kabalakmusmonpus Disjarahad Kolonel Inf Budi Mawardi Syam yang disampaikan oleh Kepala Museum Dharma Wiratama pada saat menyambut para guru pendamping dan siswa dari SMP Negeri 2 Porong Sidoarjo Jatim dan Siswa Mts Al Salam Banjar di aula Museum Dharma Wiratama.
Setelah mendapat arahan dan dibagi sesuai kelompoknya para siswa tersebut dengan mendapat pemanduan diizinkan untuk melihat- lihat berbagai koleksi yang berada di Museum Dharma Wiratama secara lengkap.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar