Penasaran Perjuangan Jenderal Sudirman SMA Ali Maksum Krapyak Yogyakarta Kunjungi Museum Jenderal Besar Sudirman ~ Museum Dan Monumen Pusat Disjarahad







Penasaran Perjuangan Jenderal Sudirman SMA Ali Maksum Krapyak Yogyakarta Kunjungi Museum Jenderal Besar Sudirman

SMA Ali Maksum Krapyak Yogyakarta melaksanakan pembelajaran sejarah diluar kelas dengan mengunjungi Museum Jenderal Besar Sudirman di Jln. Bintaran Wetan No. 3 Pakualaman Yogyakarta. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 12 September 2024 dengan  tujuan agar para siswa tidak jenuh belajar didalam kelas dan mendapatkan pengetahuan sejarah tentang Perjuangan Panglima Besar Jenderal Sudirman dalam merebut dan mempertahankan Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Rombongan diikuti 107 siswa dan 8 guru pendamping. Rombongan siswa SMA Ali Maksum Krapyak tiba di Museum Jenderal Besar Sudirman Pkl 08.15  Wib dengan aman. Selanjutnya rombongan diterima oleh Mayor Caj Heru Santoso selaku Pjs Kepala Museum Jenderal Besar Sudirman di aula museum. Dalam sambutannya, Mayor Heru menyampaikan ucapan terima kasih kepada SMA Ali Maksum Krapyak Yogyakarta yang telah mengagendakan kunjungan ke Museum Jenderal Sudirman pada kegiatan pembelajaran diluar sekolah ( outdoor class ).

Mayor Heru menyampaikan arahan dari Kabalakmusmonpus Kolonel Inf Budi Mawardi Syam, M. Han. agar pengunjung bisa mewarisi semangat juang dan semangat pantang menyerah sebagaimana yang telah ditunjukkan oleh Jenderal Sudirman. Meskipun beliau dalam kondisi sakit paru-paru beliau tetap memilih berjuang di medan pertempuran melawan Belanda daripada menerima instruksi/perintah dari Presiden Soekarno selaku Panglima Tertinggi Angkatan Perang untuk tetap tinggal di Kota Yogyakarta melanjutkan berobat.  Kemudian Jenderal Sudirman memimpin Perang Gerilya meninggalkan Kota Yogyakarta tujuan adalah Kediri dengan melewati Parangtritis, Wonosari, Wonogiri, Ponorogo, Trenggalek dan beberapa kota lainnya serta naik turun gunung dari desa ke desa bahkan keluar masuk hutan untuk menemukan markas yang aman di Dsn.Sobo, Desa Pakis Baru, Kec. Nawangan, Kab. Pacitan, Prov. Jawa Timur beliau bermarkas selama 3 bulan lamanya dari tanggal 1 April s.d. 7 Juli 1949. Setelah Yogyakarta dinyatakan aman Jenderal Sudirman turun gunung dan sampai Yogyakarta pada tanggal 10 Juli 1949, ujar Mayor Heru dalam sambutannya.

Para siswa selanjutnya dipandu oleh Mayor Heru, Pelda Joko Kiswanto dan Pns Wastono. untuk melihat dan merunut jejak perjuangan Jenderal Besar Sudirman melalui koleksi yang diabadikan di museum ini. Para siswa mengikuti dan mendengarkan penjelasan pemandu dengan penuh semangat dan antusias.

Pesan moral yang disampaikan adalah:
*Jangan tergelincir dalam saat-saat seperti sekarang ini, segala tipu muslihat dan provokasi- provokasi yang tampak atau tersembunyi dapat dilalui dengan selamat, kalau kita waspada dan bertindak sebagai patriot*, amanat Panglima Besar Jenderal Sudirman.

Kunjungan siswa SMA Ali Maksum Krapyak Yogyakarta ke Museum Jenderal Besar Sudirman berlangsung sampai Pkl.10.20 Wib berjalan tertib, lancar dan aman. Dokumentasi kegiatan terlampir.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Total Tayangan Halaman

FANPAGE