Museum Dan Monumen Pusat Disjarahad







LVRI (Legiun Veteran Republik Indonesia) Kota Batu Malang Jawa Timur Berkunjung Ke Museum Jenderal Besar Sudirman

**
Hari Rabu, 5 Mei 2024 rombongan Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Batu Malang Jawa Timur dalam rangka wisata sejarah atau napak tilas perjuangan 1945 di wilayah Yogyakarta dan Pacitan mereka melaksanakan kunjungan ke Museum Jenderal Besar Sudirman Yogyakarta

Rombongan LVRI kota Batu Malang Jawa Timur diterima dan dipandu langsung oleh Pjs. Kepala Museum Jenderal Besar Sudirman Mayor Caj Heru. Dalam rombongan LVRI kota Batu Malang tersebut lebih banyak mengingat sosok Jenderal Sudirman dengan sebutan "Pak De" serta mereka mengingatkan kepada pengelola museum untuk merawat serta mempublikasikan akan perjuangannya. Selanjutnya rombongan LVRI berdiskusi dengan anggota pengelola Museum Jenderal Sudirman mengenai taktik dan teknik pertempur yang mampu memukul mundur Sekutu dalam Palagan Ambarawa serta mengalahkan Belanda dengan taktik Perang Gerilya walaupun dalam kondisi sakit.
 
Kabalakmusmonpus Kolonel Inf Budi Mawardi Syam, S.IP, M. Han dengan kunjungannya rombongan LVRI kota Batu Malang ke Museum Jenderal Besar Sudirman tersebut beliau berharap agar kita semua dapat meneladani akan perjuangannya serta dapat mengamalkan falsafah hidup 5 setia yang telah dicontohkan oleh Jenderal Sudirman yaitu: 

1. Setia Aqidah yaitu setia kepada Tuhan Yang Maha Esa.
2. Setia Ibadah yaitu kita harus menjalankan semua perintah Nya dan meninggalkan semua larangan Nya.
3. Setia Ilmu hendaknya ilmu itu digunakan hanya untuk kebaikan dan kebenaran. 
4. Setia Berkorban yaitu kita hidup itu bertujuan bukan untuk mendapatkan sesuatu melainkan bagaimana caranya bermanfaat untuk orang banyak. 
5. Setia Perjuangan yaitu kita selagi masih hidup ini masih laku berjuang untuk mewujudkan cita-cita pendiri bangsa ini yaitu menciptakan masyarakat adil dan makmur di atas keadilan.
Share:

Peduli Sejarah 50 Mahasiswa Fakultas Teknologi Mineral UPN "Veteran" Yogyakarta Kunjungi Museum Dharma Wiratama

Mereka yang mau belajar sejarah akan mudah menghargai dan menghormati orang lain yang berbeda dari mereka. Mereka akan lebih cenderung menerima orang lain apa adanya dan bersikap toleran terhadap perbedaan.

Sejarah masa lalu akan memberikan pelajaran pada kehidupan ke masa yang lebih baik dan dengan memahami sejarah  tentunya seseorang tidak akan jatuh pada lobang kehidupan yang sama. Harapan inilah yang menjadi motivasi dari 50 orang Mahasiswa Fakultas Teknologi Mineral UPN "Veteran" Yogyakarta pada hari Rabu tanggal 5 Juni 2024 mengunjungi Museum Dharma Wiratama untuk belajar sejarah perjalanan bangsa Indonesia.

Kabalakmusmonpus Disjarahad Kolonel Inf Budi Mawardi Syam, M. Han dengan kunjungannya para Mahasiswa Fakultas Teknologi Mineral UPN "Veteran" Yogyakarta ke Museum Dharma Wiratama untuk lebih memahami sejarah perjalanan bangsa beliau berharap  kelak para mahasiswa akan menjadi pemimpin bangsa, tentunya diperlukannya karakter dan sikap nasionalisme kebangsaan yang kuat dengan dan sikap itu akan dapat tumbuh ketika para mahasiswa faham kaan sejarah dan mau menghormati jasa para pahlawan.  Sikap Nasionalisme inilah yang tentunya yang akan dapat menjaga, menghormati identitas bangsa dan menerima perbedaan demi  mewujudkan cita- cita nasional menjadi masyarakat yang  lebih kuat dan berdaya saing. Salah satu tantangan dalam mengimplementasikan cita nasional tersebut  adalah kesadaran dari kita semua. Perkembangan teknologi yang cukup pesat saat ini mempengaruhi pola pikir, sikap serta tindakan kita dalam berbangsa dan bernegara.
Share:

Mahasiswa Fakultas Teknologi Mineral, Universitas Pembangunan Nasional Yogyakarta Kunjungi Museum Dharma Wiratama

* *
Mahasiswa Fakultas Teknologi Mineral 
UPN "Veteran" Yogyakarta atau yang sering dikenal sebagai Teknik Lingkungan “Kebumian” pada hari Selasa tanggal 4 Juni 2024 mengunjungi Museum Dharma Wiratama. 

 Sebagai calon pemimpin masa depan para mahasiswa UPN tersebut menyadari begitu akan pentingnya mengetahui wawasan kebangsaan terhadap NKRI, dalam artian bagaimana mereka harus memandang atau memahami keberadaan akan jati diri sebagai anak bangsa harus bertingkah laku dan berbuat yang sesuai dengan falsafah hidup bangsa Indonesia baik dalam lingkungan internal dan maupun lingkungan eksternal, itulah salah satu alasan dari 65 Mahasiswa Fakultas Teknologi Mineral UPN "Veteran" Yogyakarta mendatangi Museum Dharma Wiratama.

Para mahasiswa setelah di terima Serma Eko Ari selanjutnya diijinkan memasuki museum. Serma Eko Ari dalam sambutannya selain mengucapkan terimakasih juga menyampaikan harapan dari Kabalakmusmonpus Disjarahad Kolonel Inf Budi Mawardi Syam, M. Han kepada para mahasiswa mengenai konsep kebangsaan yang membangun dan mengembangkan persatuan dan kesatuan yang harus dilakukan oleh para pemuda dan mahasiswa, yaitu bagaimana tentang wawasan kebangsaan yang dapat mewujudkan bangsa yang kuat, bersatu dan dapat berdaya saing dengan bangsa lain serta bagaimana dalam mensejahterakan masyarakat. semangat inilah tentunya sudah dicontohkan oleh para pahlawan dan pendiri bangsa Indonesia. Jadi dengan kehadiran rekan mahasiswa mengunjungi Museum Dharma Wiratama seperti ini Kabalakmusmonpus Disjarahad berharap mahasiswa sekalian dapat meneladani para tokoh dan pahlawan negeri ini yang telah mengorbankan jiwa dan raganya untuk NKRI, tegas Serma Eko.

Kurang lebih selama 2 jam dari pukul 08.30 WIB para Mahasiswa dari Fakultas Teknologi Mineral UPN "Veteran" Yogyakarta tersebut dengan pandangan yang penuh keyakinan dan harapan mereka berada di Museum Dharma Wiratama.

  
Share:

Siswa Dikjurba Zi Abit Dikmaba TNI AD TA. 2024 Berkunjung ke Museum & Monumen PETA

Siswa Dikjurba Zi Abit Dikmaba TNI AD TA 2024 pada hari Jumat tanggal 31 Mei 2024   berkunjung ke Museum dan Monumen PETA  yang berada di Jln. Jenderal Sudirman No. 35 Bogor, Jawa Barat.

Rombongan siswa Dikjurba Zi Abit Dikmaba TNI AD TA 2024  tersebut tiba di Museum PETA pada pukul 14.00 WIB dan diterima oleh Kamusmon PETA Bogor Kapten Caj Dina Hamdani Nugraha.

Kapten Caj  Dina Hamdani selaku Kamusmon PETA  mengucapkan terimakasih kepada Letda Czi Aji Dwi S selaku pengasuh  siswa Dikjurba Zi Abit Dikmaba TNI AD TA 2024 yang telah mengagendakan kunjungannya ke Musmon PETA Bogor dalam program widya wisata. Selain itu Kapten Caj Dina Hamdani juga menyampaikan harapan dari Kabalakmusmonpus Disjarahad Kolonel Inf Budi Mawardi Syam, M. Han tentang pentingnya pembentukan karakter dan pudarnya semangat nasionalisme saat ini. Kita sadari bersama bahwa dengan terbangunnya sikap Nasionalisme terutama kepada para generasi muda tentunya akan dapat membangun hubungan yang harmonis antara warga negara, selanjutnya hal itu akan menumbuhkan semangat rela berkorban untuk NKRI. Masalah ini harus menjadi tantangan bagi para siswa Dikjurba Zi Abit Dikmaba TNI AD TA 2024, sebagai seorang prajurit nantinya di manapun ditugaskan harus bisa menjadi garda terdepan untuk itu, maka selaku Kamusmon PETA para pengasuh membawa kalian ke sini ini adalah langkah yang tepat agar kalian sebagai prajurit dapat meneladani semangat dan pengorbanan para pejuang Tentara PETA. Semangat nasionalisme yang ada dalam diri Kita akan rasa cinta kepada bangsa, negara, dan tanah air tentunya akan dapat membantu mempererat tali persaudaraan sesama warga negara.

Namun, dengan memudarnya rasa nasionalisme pada generasi muda saat ini tentunya akan mengancam dan menghancurkan bangsa kita sendiri. Dengan kata lain, Bangsa Indonesia telah dijajah oleh generasi mudanya dikarenakan semakin memudarnya rasa nasionalisme terhadap bangsa Indonesia. Bukan dijajah dalam arti fisik, melainkan dijajah secara mental dan ideologinya,' tegas Kapten Caj Hamdani.

Ingat, para generasi muda adalah generasi penerus bangsa ini.Bangsa akan menjadi maju bila para pemudanya memiliki sikap nasionalisme yang tinggi.

Setelah mendapatkan arahan rombongan memasuki museum. Dengan mendapat pemanduan dari Bp Yadi Supriadi  dan Ibu  Yulies Pattimah, dan diakhir kunjungannya mereka melaksanakan foto bersama.
Share:

Praktikum Mata Kuliah Reisefuhrung Mahasiswa UPI Program Studi Pendidikan Bahasa Jerman Fakultas Bahasa Dan Sastra Kunjungi Museum Jenderal Besar Sudirman

Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)  Program Studi Pendidikan Bahasa Jerman   Fakultas Bahasa dan Sastra berjumlah 30 orang pada hari Kamis tanggal 30 Mei 2024 didampingi Bapak  Ending Khoirudin, M. Hum selaku  Dosen  Pendamping dan Dosen pada mata kuliah Bahasa Jerman melaksanakan kunjungan  ke Museum Jenderal Besar Sudirman yang berada di Jln. Bintaran Wetan No. 3 Yogyakarta.

Setibanya di Museum Jenderal Besar Sudirman  rombongan diterima Pelda Joko Kiswanto. Dalam sambutannya Pelda Joko mengucapkan terima kasih kepada Dosen dan Mahasiwa UPI yang telah mengagendakan kunjungannya ke Museum  Jenderal Besar Sudirman dalam program Mata Kuliah  Praktikum Reisefuhrung untuk praktek pemanduan dalam Bahasa Jerman dapat tercapai.

Adapun tujuan dari Mahasiswa UPI program Study Pendidikan Bahasa Jerman tersebut adalah untuk belajar mandiri dalam meningkatkan kompetensi dan menambah pengalaman baru  berbahasa Jerman serta bagaimana para mahasiswa bisa meneladani sosok pahlawan nasional Jenderal Besar Sudirman.

Diana, salah satu  Mahasiswa UPI Program Studi Bahasa Jerman Fakultas Bahasa dan Sastra Bandung menyambut positif atas sambutannya dari pengelola Museum Jenderal Besar Sudirman dan banyak kenangan tentunya setelah melihat dan mendengarkan keterangan dari sosok   kiprah Jenderal Besar Sudirman  dalam kesehariannya, kehidupan keluarganya serta bagaimana  perjuangan beliau yang mempunyai jiwa besar tak pernah mengeluh ditengah-tengah perjuangannya bersama anggota.

Pada kesempatan tersebut Pelda Joko Kiswanto juga menyampaikan apa yang telah menjadi komitmen dari  Kabalakmusmonpus Disjarahad Kolonel Inf Budi Mawardi Syam, M.Han  bahwa Museum Jenderal Besar Sudirman sebagai cagar budaya dan pendidikan sejarah nasional di Indonesia senantiasa memberikan peluang dan selalu akan bersinergi dengan berbagai Perguruan Tinggi dalam rangka meningkatkan  wawasan terhadap kebangsaan dan nasionalisme.

Rombongan Mahasiswa UPI Bandung tersebut setelah diterima oleh Pelda Joko Kiswanto kemudian mereka melaksanakan foto bersama di depan gedung Museum Jenderal Besar Sudirman sebelum memasuki museum sesuai dengan kelompoknya .
Share:

SMP Muthmainnatul Qulub Cibinong Kab. Bogor Kunjungi Museum & Monumen PETA

Hari  Selasa tanggal  28 Mei  2024, siswa SMP Muthmainnatul Qulub Cibinong Kab. Bogor melaksanakan kunjungan ke Museum dan Monumen PETA yang berada di dl Jln. Jenderal Sudirman no 35 Bogor Jawa Barat.

Kunjungan 103 siswa dampingi  Bapak  Furqon, S.Pd selaku kepala sekolah beserta 10 orang staf dan guru pendamping. 

Rombongan tiba di Museum PETA pada  Pkl.10.00   Wib di sambut Kapten Caj Dina Hamdani Nugraha selaku Kepala Museum.  Kapten Caj Dina mengucapkan terima kasih kepada pihak SMP Muthmainnatul Qulub Cibinong Kab. Bogor yang telah mengagendakan outing class di Museum PETA. Setelah mendapatkan pengarahan selanjutnya rombongan di bagi menjadi lima kelompok untuk memasuki museum dan dipandu oleh Serka Aldi Yendri,  PNS Pujiono,  Bapak Yadi Supriadi, Bapak  Ade Komarudin dan Ibu Yulies Patimah.

Dengan mengunjungi Musmon Peta
para siswa tentunya  akan lebih memahami materi sejarah yg sudah di sampaikan  oleh guru di sekolah serta mendapat  penjelasan langsung dari pemandu di Museum PETA.

Kepala Badan Pelaksana Museum dan Monumen Pusat TNI AD  Kolonel Inf Budi Mawardi Syam, M. Han berharap sebagimana yang disampaikan oleh Kapten Caj Dina Hamdani  agar kita bisa menghargai perjuangan para pahlawan yang telah membela bangsa dan negara, dan sebagai generasi muda harus lebih peduli akan kecintaannya terhadap tanah air.
Sebagaimana pesan moral yang disampaikan pemandu :
1. Kepandaian yg bagaimanapun tingginya tidak ada gunanya jika orang itu mempunyai sifat menyerah.
2. Jangan sekali-kali melupakan sejarah
3. Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawan.
Share:

SDN Sutan Sendangsari Minggir Sleman Laksanakan WKM Di Museum Dharma Wiratama

* *
Sejarah dan Pendidikan Sejarah senantiasa berusaha untuk mencapai suatu tujuannya yaitu  pendidikan nasional yang di dalamnya terkandung aspek-aspek kognitif dan afektif yang mampu mengembangkan kecakapan, kreativitas, mandiri serta bertanggung jawab. Dalam mengembangkan kecakapan tersebut para guru dari 
SDN Sutan Sendangsari Minggir Sleman Laksanakan pada hari Selasa tanggal 28 Mei 2024 melaksanakan kegiatan Wajib Kunjung Museum (WKM ) program Dikbud Pemda  DIY ke Museum Dharma Wiratama.

Rombongan siswa dari SDN Sutan Sendangsari Minggir Sleman bersama para guru pendamping setibanya di Museum Dharma Wiratama pada pukul 13.00 WIB  diterima oleh Serma (K) Suci dan PNS  Wiwik.

Kepala Badan Pelaksana Museum dan Monumen Pusat TNI AD  Kolonel Inf Budi Mawardi Syam, M. Han  kepada para guru pendamping mengucapkan terimakasih dan beliau sangat mengapresiasi program WKM dari Disbud DIY terhadap sekolah di jajarannya serta  beliau berharap untuk ke depan agar jumlah pengunjung dari kegiatan program WKM bisa dimaksimalkan.

Kunjungan WKM SDN Sutan Sendangsari Minggir Sleman di Museum Dharma Wiratama diakhiri dengan melaksanakan foto bersama di depan gedung bersejarah yang dibangun pada tahun 1904 dan pada waktu itu pernah digunakan sebagai tempat tinggal pejabat administratur perkebunan wilayah Jawa Tengah dan Yogyakarta yang sekarang dijadikan sebagai Museum Dharma Wiratama.
Share:

Museum Dharma Wiratama Terima Keluarga Besar R.L. Simanjuntak

* *
Bersama keluarga besarnya Brigjen TNI (Purn) R.L. Simanjuntak pada hari Kamis tanggal 23 Mei 2024 mengajak 45 orang kelurganya mendatangi Museum Dharma Wiratama Yogyakarta. Pensiunan Perwira Tinggi yang pernah menjabat sebagai Kadisjarahad dan keluarga besar tersebut setibanya di Museum Dharma Wiratama disambut oleh Kapten Caj (K) Yanti. Dalam penyambutannya Kapten Caj (K) Yanti mengucapkan terimakasih atas kunjungannya dan menyampaikan salam hormat dari Kabalakmusmonpus Disjarahad Kolonel Inf Budi Mawardi Syam, M. Han yang tidak bisa mendampinginya karena masih dalam perjalanan setelah menghadiri kegiatan FGD Serangan Umum 1 Maret 1949 di Madisjarahad.

Kita semua tahu bahwa mengunjungi museum banyak manfaatnya yang didapat, di sanalah para pengunjung dapat mengekplorasi penemuan dan meningkatkan kemampuannya  dalam berfikir tentang  sejarah, seni, budaya dan lainnya. Mengenang adalah salah satu cara untuk bersyukur, hal inilah salah satu alasan mantan Kadisjarahad tersebut mengajak keluarga besarnya untuk mengunjungi museum Dharma Wiratama.

Ada sebuah pepatah bahwa:" Gajah mati meninggalkan gading, harimau mati meninggalkan belang dan manusia mati meninggalkan nama”. 

Seperti apapun kita ingin dikenang, mulailah dari sekarang. Dan tentu kita semua berharap akan di kenang sebagai guru yang baik. Pepatah ini tentunya untuk terus digelorakan kepada semua anak bangsa untuk dapat  membakar semangatnya dalam menoreh kebaikan dalam hidup berbangsa dan bernegara sebagimana yang telah dicontohkan para pahlawan Kusuma Bangsa.  

Mendatangi museum Dharma Wiratama akan banyak mendapatkan pelajaran tentang bagaimana cara kita dapat  menghargai akan karya dan  pengorbanan dari orang lain, sikap inilah rasanya yang wajib kita tanamkan kepada sesama anak bangsa.

Rombongan keluarga Brigjen TNI (Purn) R.L Simanjuntak  setelah diterima oleh Kepala Museum selanjutnya  didampingi oleh  Pelda Setyo, Serma Eko dan Pns Sukarjo selaku Pemandu.
Share:

SMA Negeri I Kawali Ciamis Goes To Museum Dharma Wiratama

**
Tempat rekreasi yang asik dan mengedukasi adalah mengunjungi museum.  Pengunjung akan mendapatkan Informasi dan pengetahuan, serta fakta atau  peristiwa yang dapat menjadi cerminan baginya untuk dapat memulai kehidupan yang lebih baik di masa kini dan yang akan datang.

Sejarah tidak kalah penting untuk dipelajari dan dimaknai dalam kehidupan sehari-hari. Manfaat inilah nampaknya yang menjadi salah satu alasan para guru dari SMA Negeri I Kawali Ciamis Jawa Barat pada hari Senin tanggal 20 Mei 2024 membawa 424 siswanya ke Yogyakarta untuk mengunjungi Museum TNI AD Dharma Wiratama yang berada di Jalan Jenderal Sudirman  No. 75 Yogyakarta.

Setibanya di Museum Dharma Wiratama  para siswa dari SMA Negeri IKawali tersebut diterima Sertu Agus Sumarno di aula. Setelah  mendapatkan arahan dan pembagian kelompok para siswa mendapat pemanduan oleh Serma Novendi, Serma Eko dan PNS Utomo.

Di depan para guru dan siswa dari SMA Negeri I Kawali  Sertu Agus Sumarno menyampaikan ulasan dari arahan Kabalakmusmonpus Disjarahad Kolonel Inf Budi Mawardi Syam, M. Han bahwa  dengan belajar sejarah akan menyadarkan kita, bahwa apa yang ditabur hari ini akan berbuah di masa depan. Jadi, belajar sejarah akan memberikan pendidikan untuk masa depan dan bagaimana menata diri bahkan negara agar masa depan cerah, untuk itu Sertu Agus Sumarno meminta kepada para siswa dari SMA Negeri I Kawali tersebut untuk menanyakan kepada para pemandu terhadap informasi atau peristiwa yang belum dipahami ketika telah memasuki museum. Itulah fungsi dan manfaat para siswa sekalian datang ke Museum ini, makan tidak salah jika Bung Karno mengatakan "Jangan pernah melupakan sejarah".
Share:

Siswa DIKMAPA PK TNI 2024 Dalam Rangka Karya Bhakti Latihan RPS Kunjungi Museum Jenderal Besar Sudirman

*.
Hari Senin, 20 Mei 2024, sebanyak 418 orang, terdiri dari 350 Siswa DIKMAPA PK TNI 2024 dan 68 pendukung melaksanakan kunjungan ke Museum Pangsar Jenderal Sudirman di Jln. Bintaran Wetan No.3 Yogyakarta

Rombongan tiba di Museum Jenderal Besar Sudirman pukul 08.45.WIB, diterima di halaman Museum oleh Mayor Caj Heru Santoso selaku Pjs. Kepala Museum Jenderal Besar Sudirman.

Dalam sambutannya Mayor Caj Heru menyampaikan ucapan terimakasih atas kunjungannya dan menyampaikan permohonan maaf karena Kabalakmusmonpus Disjarahad Kolonel Inf Budi Mawardi Syam, M.Han berkenan untuk hadir namun karena harus mendampingi Kadisjarahad Brigjen TNI Arif Cahyono, S.E ke Jakarta dalam kunjungannya ke Museum Jenderal Besar A.H. Nasution beliau tidak bisa hadir untuk mendampinginya.

Setelah mendapatkan penjelasan tentang Sejarah Bangunan dan Riwayat hidup Jenderal Sudirman dari beliau lahir sampai wafat selanjutnya rombongan dipandu oleh Pelda Dani S.,Pelda Joko.,Serma Suyadi,PNS Wastono melihat koleksi Museum secara lebih dekat dan lengkap. 

Para Siswa Dikmapa PK TNI 2024 yang dipimpin Komandan Sekolah DIKMAPA PK Kolonel Inf Jarot Edy Purwanto S. IP., MSI. sangat kagum kepada Pangsar Jenderal Besar Sudirman dan keluarganya setelah mengikuti dan mendengarkan penjelasan dari pemandu tentang sejarah kehidupan rumah tangganya dan semangatnya dalam perjuangan untuk NKRI.

Kunjungan Siswa Dikmapa PK TNI 2024 berlangsung sampai pukul 10.30 WIB, berjalan dengan aman, tertib dan lancar.
Share:

Total Tayangan Halaman

FANPAGE